Kumpulan Puisi Ulang Tahun Untuk Anak Tercinta

Posting Komentar

Kumpulan puisi ulang tahun untuk anak tercinta. bagaimana kata ucapan ulang tahun dalam bait puisi tentang ulang tahun yang dipublikasikan blog puisi kali ini.

Untuk lebih jelasnya cerita puisi dan kata kata ulang tahun buat anak tercinta disimak saja berikut ini, kumpulan puisi ulang tahun untuk anak.

PUISI RINTISLAH CEMERLANG DUNIAKarya: Anik Susanti

Teruntuk ananda di hari bahagia
Dalam berkah momentum waktu
Bingkailah sejarah, galeri asa
Dengan lukisan masa depanmu

Lekatkan semarak palung jiwa
Menerobos mimpi warnai cakrawala
Menjadi pemuda bertekad, kuat
Gigih tegar, putih niat

Semoga Tuhan beri segala kebaikan
Memapah relung pada misbah kehidupan
Restu atma ayah ibu
Bekal gegas menuntut ilmu

Rintislah cemerlang dunia
Untuk kemanfaatan bagi sesama
Harapan masa depan nan mulia
Zaman kian sejahtera, kau pelita

Puisi Mengeja Cita KeinsananKarya: Arif Sufyan.

Ananda,
Jiwa lembut dari rahim penantian dan keikhlasan
Putik yang merekah pada wajah dunia
Penggenap cahaya di celah keremangan.

Ananda,
Jiwa yg dibuai peluk dekap kebajikan
Menguntumkan asa dan doa
Agar tak tergelincir dari bumi peradaban.

Mungkin tiada benar jiwa khatam ujian
Sebisa menggugah dan benahi alpa
Sekadar berpijak sempurna pada tiap undakan
Pun demikian laku keinsanan mengejar cita.

Maka warnakanlah hidup sampai ujung kepanaan
Dalam naungan berkah
Meninggalkan jejak kebaikan
Di hamparan pasir sejarah.

PUISI ASA MENUJU IMPIANKarya : Milyudi

Kisah terulang
Kala tangis pertama terkenang
Dalam belai kasih sayang

Jiwa seribu harapan
Doa-doa panjat keikhlasan
Ayat ingat di hari kelahiran

Sekuntum indah seberang titian
Sadar dan sabar tempuh perjalanan
Niscaya berkah Tuhan turunkan

Insan nan alpa
Raga yang lupa
Tanamkan budi kuatkan asa

Seputih impian membadai halangan
Semampu berjuang taklukkan tantangan
Semoga bahagia dalam dekapan

Demikianlah tentang Kumpulan Puisi Ulang Tahun Untuk Anak Tercinta, baca juga puisi untuk anak atau puisi puisi cinta ulang tahun yang telah diterbitkan Katabijake.com sebelumnya

Semoga Kumpulan Puisi Ulang Tahun Untuk Anak Tercinta dapat menghibur dan menginspirasi pembaca untuk menulis kata puisi ucapan ulang tahun tahun.

Materi Sekolah Lengkap


Materi Kelas 4


Materi Kurikulum Merdeka Kelas 7


PTS 12 2023


CP


Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter

Iklan