Soal IPA Kelas 7 Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah

Posting Komentar

Latihan Soal Mata Pelajaran IPA Kelas 7 Kurikulum Merdeka Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah ini lengkap dengan pembahasannya.

Untuk itu, simak baik-baik Latihan Soal Mata Pelajaran IPA Kelas 7 Kurikulum Merdeka Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah ini ya! Baca Juga : Lengkap : Materi IPA Kelas 7 Kurikulum Merdeka

Soal Sumatif IPA Kelas 7 Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah

1. Cabang ilmu sains dapat dibagi menjadi?

A. 5 B. 4 C. 7 D. 6

Jawaban: D (biologi fisika kimia biologi astronomi dan ekologi)


2. Berikut ini yang bukan alat untuk mengukur bahan adalah?

A. Statif B. Tabung Reaksi C. Neraca Pegas D. Termometer

Jawaban: A (fungsi utama dari statif adalah sebagai alat penegak peralatan laboratorium)


3. Cara atau pendekatan yang dipakai dalam penelitian suatu ilmu disebut?

A. Observasi B. Eksperimen C. Hipotesis D. Metode Ilmiah

Jawaban: D (metode ilmiah adalah cara atau pendekatan yang dipakai dalam suatu penelitian ilmu)


4. Perkiraan sementara atau dugaan dari jawaban terhadap tujuan percobaan yang akan diselidiki disebut?

A. Observasi B. hipotesis C. Eksperimen D. Percobaan

Jawaban: B (hipotesis itu perkiraan sementara atau dugaan dari jawaban terhadap tujuan percobaan yang akan diselidiki)


5. Dalam penelitian ilmiah ada berapa jenis variabel?

A. 3 B. 4 C. 2 D. 5

Jawaban: A (ada tiga macam variabel; variabel bebas, variabel terikat dan variabel kontrol).


6. Faktor yang dibuat tetap sama selama percobaan itu disebut?

A. Variable Bebas B. Variabel Terikat C. Variabel Sejenis D. Variabel Kontrol

Jawaban: D (variabel kontrol itu adalah faktor yang dibuat tetap sama selama percobaan).


7. Berikut ini yang bukan merupakan besaran pokok adalah?

A. Luas B. Massa C. Suhu D. Waktu

Jawaban: A (luas adalah besaran turunan bukan besaran pokok)


8. Kandela adalah satuan dari?

A. Suhu B. Jumlah Zat C. Intensitas Cahaya D. Waktu

Jawaban: C (intensitas cahaya (Lv) satuannya adalah Kandela (Cd)).


9. Jika suatu hasil hasil suatu percobaan sesuai dengan hipotesis maka dapat disebut?

A. Hipotesis Diterima

B. Hipotesis Ditolak

C. Hipotetis Diterima Sebagian

D. Hipotesis Ditolak Sebagian

Jawaban: A (jika hasil percobaan sesuai dengan hipotesis maka istilahnya hipotesis diterima).


10. Sebuah pengamatan yang disampaikan secara deskripsi disebut?

A. Pengamatan kualisi

B. Pengamatan observasi

C. Pengamatan kuantitatif

D. Pengamatan kualitatif

Jawaban: D (pengamatan kualitatif itu disampaikan secara deskripsi dengan menggunakan kata-kata).


Soal Sumatif IPA Kls VII Bab 1 Pilihan Ganda 

1. Cabang ilmu sains yang dipelajari tentang aliran listrik dalam televisi adalah ....

A. optika geometris

B. elektronika

C. fisika gelombang

D. mekanika

Jawab: B

2. Cabang ilmu sains yang mempelajari tentang pergerakan planet adalah ....

A. elektronika

B. ekologi

C. geologi

D. astronomi

Jawab: D

3. Cabang ilmu sains yang mempelajari mengenai pengaruh sampah terhadap hewan-hewan di laut adalah ....

A. ekologi

B. astronomi

C. geologi

D. elektronika

Jawab: A

4. Perhatikan pernyataan di bawah ini, pernyataan yang tepat tentang fisika adalah ....

A. ilmu tentang planet, bintang dan alam semesta

B. ilmu tentang gejala dan fenomena alam dan sifat benda-benda di sekitar kita termasuk tentang perpindahan dan energi

C. ilmu mengenai Bumi dan perubahannya

D. ilmu tentang berbagai hal mengenai materi, yaitu terbuat dari apa, sifat dan perubahan dalam suatu reaksi kimia

Jawab: B

5. Di bawah ini, cabang ilmu fisika yang mempelajari tentang gerak benda adalah ....

A. elektronika

B. optika geometris

C. astrofisika

D. mekanika

Jawab: D

6. Mempelajari tentang arus listrik dan magnet, termasuk dalam cabang ilmu fisika....

A. optika geometris

B. elektronika

C. mekanika

D. astrofisika

Jawab: B

7. Mempelajari tentang alat- alat optik dan magnet termasuk dalam cabang ilmu fisika....

A. elektronika

B. mekanika

C. optika geometris

D. astrofisika

Jawab: C

8. Mempelajari tentang zat- zat radioaktif termasuk dalam cabang ilmu kimia ......

A. kimia organik

B. farmasi

C. kimia anorganik

D. radiokimia

Jawab: D

9. Perhatikan pernyataan di bawah ini, pernyataan yang tepat mengenai biokimia adalah, kecuali ....

A. Biokimia adalah cabang ilmu sains yang membahas tentang dasar-dasar kimia dari kehidupan

B. Biokimia adalah cabang ilmu sains yang membahas tentang zat-zat kimia penyusun tubuh makhluk hidup, serta reaksi-reaksi dan proses kimia, yang berlangsung di dalam tubuh makhluk hidup

C. Biokimia adalah cabang ilmu sains yang mempelajari struktur kimia dan proses metabolisme pada organisme serta mengidentifikasi senyawa-senyawa kimia yang terdapat dalam tubuh organisme

D. Biokimia adalah cabang ilmu sains yang mempelajari tentang makhluk hidup

Jawab: D

10. Geofisika adalah cabang ilmu sains yang mempelajari dan memecahkan masalah melalui prinsip-prinsip fisika yang kaitannya dengan ....

A. lingkungan

B. kelautan

C. bumi

D. cuaca

Jawab: C

Materi Sekolah Lengkap


Materi Kelas 4


Materi Kurikulum Merdeka Kelas 7


PTS 12 2023


CP


Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter

Iklan