Pejuang PPPK Guru Biologi, kali ini Smandagala akan membagikan latihan soal dan kunci jawaban tes PPPK Guru Biologi untuk menemani teman-teman guru semua yang sedang mempersiapkan agar lolos PPPK kelak. Latihan soal ini lebih menekankan pada aspek teknis yang terdiri dari 20 soal latihan kompetensi pedagogi dan 30 soal latihan kompetensi profesional, tipe soal yang kami racik berupa soal Pilihan Ganda yang tentunya HOTS sehingga diperlukan pemahaman yang lebih mendalam.
LATIHAN SOAL KOMPETENSI TEKNIS PPPK GURU BIOLOGI
1. Dalam perkembangannya ada dua bentuk kegiatan belajar yang dapat dilakukan dengan memanfaatkan media digital berbasis komputer diantaranya interactive tools dan interacting with others. Berikut ini yang termasuk ke dalam contoh kegiatan pembelajaran melalui interacting with others yaitu …
- siswa membaca sumber belajar melalui sambungan internet di perpustakaan yang menyediakan jaringan nirkabel wifi untuk membuat catatan dari artikel Koran
- siswa menonton video di youtube tentang tutorial cara merakit komputer
- siswa berdiskusi dengan guru di kelas tentang proses terjadinya tsunami
- Seorang siswa membagikan dokumen laporan penelitian dalam google doc kepada kelompoknya untuk di revisi secara bersama
- Beberapa siswa sedang aktif debat di kelas dalam pelajaran bahasa Indonesia
2. Dalam kegiatan pembelajaran penerapan model seperti model pembelajaran kooperatif, metode diskusi curah pendapat dan debat perlu diintensifkan sehingga melatih siswa memiliki kemampuan bertanya dan tidak takut bertanya dalam upaya mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan pemecahan masalah. Model yang dimaksud yaitu …
- Model pembelajaran konstruktivistik
- Model pembelajaran konvensional
- Model pembelajaran behavioristik
- Model pembelajaran kolaboratif
- Model pembelajaran kooperatif
3. Penelitian Tindakan kelas merupakan salah satu komponen penting dalam Pengembangan keprofesian berkelanjutan (PKB) dalam ranah pengembangan diri. Berikut ini yang merupakan karakteristik dari Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yaitu …
- memiliki ciri kolaboratif partisipatif
- lebih fokus kepada hasil akhir dari pada proses
- pemecahan masalah secara umum dan abstrak
- mengidentifikasi masalah bisa dimulai dari pertanyaan-pertanyaan normatif
- bukan merupakan hasil refleksi terhadap program pembelajaran
4. Pembelajaran yang dirancang dan dilaksanakan berpijak pada teori behavioristik memandang bahwa pengetahuan adalah …
- subjektif, pasti, tetap, tidak berubah
- subjektif, tidak pasti, dinamis, berubah
- subjektif, tidak pasti, tetap, tidak berubah
- obyektif, pasti, tetap, tidak berubah
- obyektif, pasti, dinamis, berubah
5. Pada siswa yang berada di rentang perkembangan preoperasional, sebagainya dalam kegiatan pembelajaran dikelas harus memperhatikan cara-cara berikut ini, kecuali …
- Gunakan contoh pendukung dan alat-alat visual jika memungkinkan
- Jangan berharap siswa melihat dunia dari sudut pandang orang lain, karena siswa memiliki sudut pandang sendiri.
- Buat petunjuk pembelajaran dengan instruksi verbal yang panjang sehingga siswa dapat mengerti dengan jelas.
- Berikan latihan langsung kepada siswa yang berfungsi untuk membantu siswa membangun pemahaman yang lebih kompleks seperti pemahaman bacaan.
- Berikan berbagai pengalaman untuk membangun landasan bagi pembelajaran yang lebih kompleks
6. Perhatikan pernyataan berikut ini:
- kemampuan untuk menginvestigasi suatu masalah
- Kemampuan verbal dan non verbal
- kemampuan mengingat dan mengungkapkan kembali pengalaman,
- kemampuan membandingkan dan mengambil keputusan akan kesamaan dan perbedaan,
- kemampuan untuk lebih menyukai suatu pengalaman yang satu dari pada lainnya.
Dari pernyataan di atas, menurut Von Galserfeld ada beberapa kemampuan yang diperlukan dalam proses mengonstruksi pengetahuan, yaitu …
- 1, 2, dan 3
- 1, 3, dan 5
- 2, 3, dan 4
- 2, 3, dan 5
- 3, 4, dan 5
7. Guru memberikan stimulus dengan harapan siswa memberi balasan sehingga stimulus dan balasan akan sering terjadi. Dengan penerapan ini maka akan semakin kuat hubungan antara guru dengan siswa. Dalam hal ini guru menerapkan teori …
- Humanistic
- Kognitif
- Sibernetik
- Behaviorisme
- Konstruktivisme
8. Gaya berpikir seorang peserta didik di mana mereka lebih menikmati eksperimen, menemukan cara alternatif dalam melakukan sesuatu, sehingga Dengan demikian di dalam kelas, jenis pemikir perlu diizinkan untuk memiliki kesempatan guna membuat pilihan tentang pembelajaran mereka dan tentang bagaimana mereka menunjukkan apa yang mereka pahami. Jenis gaya berpikir ini lebih dikenal dengan istilah …
- Abstract Sequential Thinkers
- Abstract Random Thinkers
- Concrete Random Thinkers
- Concrete Sequential Thinkers
- Conventional Sequential Thinkers
9. Model pembelajaran yang dapat digunakan dalam implementasi pendekatan sainfitik salah satunya adalah cooperative learning. Berikut ini yang merupakan karakteristik dari model tersebut yaitu
- Siswa-siswa belajar dalam kelompok besar yang terdiri dari 10 – 15 orang
- Setiap anggota dalam kelompok memiliki level dan latar belakang yang homogen
- Sebagai besar kegiatan pembelajaran berfokus pada mendengarkan instruksi dari guru
- tiap-tiap individu memiliki tanggung jawab dan sumbangannya bagi pencapaian tujuan belajar
- guru berperan sebagai sumber belajar utama dalam proses pembelajaran
10. Pak Iwan akan menyajikan materi pembelajaran untuk informasi seperti memahami simbol (lambang) antara lain seperti kata-kala, istilah, pengertian dan peraturan. Kegiatan belajar terbaik yang dilakukan siswa untuk sifat materi tersebut adalah …
- siswa harus mengenal dan mengulang hafalan informasi
- siswa dilatih memformulasikan informasi ke dalam rangkaian yang bermakna dalam kehidupan mereka
- siswa dilatih untuk memiliki keterampilan pemecahan masalah yang dihadapi
- siswa dilatih menghafal simbol-simbol, istilah dan pengertian-pengertian secara intensif
- siswa menuliskan secara berulang kata-kata atau istilah tersebut dalam buku catatan
11. Untuk menjelaskan permasalahan global warming guru menggunakan media grafik dan diagram untuk memberikan gambaran kepada siswa tentang peningkatan emisi gas rumah kaca (GRK), kemudian guru menugaskan kepada siswa untuk membuat poster tentang aksi lingkungan terkait pengurangan emisi GRK. Media pembelajaran yang digunakan oleh guru dan siswa tersebut termasuk ke dalam jenis media …
- audio visual gerak
- media visual diam
- audio visual diam
- visual gerak
- media cetak
12. Bahan ajar harus didesain sesuai dengan kemampuan dan karakteristik peserta didik yang belajar, adaptif, disampaikan dengan bahasa yang komunikatif, dan mudah atau fleksibel dipelajari atau dioperasikan, hal ini menunjukkan karakteristik bahan ajar yaitu …
- Self instructional
- self-explanatory power
- self-contained
- user friendly
- complicated
13. Dalam menyusun perencanaan pembelajaran, sejumlah kemampuan minimal yang harus dikuasai peserta didik dalam mata pelajaran tertentu sebagai rujukan penyusunan indikator pencapaian kompetensi, yaitu …
- Standar Isi
- Kompetensi Inti
- Kompetensi Dasar
- Tujuan Pembelajaran
- Standar Kompetensi Lulusan
14. Proses pemberian angka atau bentuk kuantitatif pada objek-objek atau kejadian-kejadian menurut sesuatu aturan yang ditetapkan dikenal dengan istilah …
- Pengukuran
- Penilaian
- Assesment
- Tes
- Evaluasi
15. Penilaian otentik adalah penilaian yang dilakukan secara menyeluruh berimbang antara kompetensi pengetahuan, sikap, dan keterampilan. Pada aspek pengetahuan, kemampuan seseorang dalam: menafsirkan suatu informasi, menentukan implikasi-implikasi, akibat-akibat maupun pengaruh-pengaruh, yaitu kemampuan …
- Recall
- Comprehension
- Application
- Analysis
- Evaluation
16. Perhatikan Indeks Kesukaran berikut ini!
- 0,00 – 0,30 = Sukar
- 0,31 – 0,70 = Sedang
- 0,71 – 1,00 = Mudah
Berdasarkan analisis hasil tes yang dilakukan kepada 40 orang siswa terhadap 1 butir soal, 29 orang diantaranya menjawab salah. Tingkat kesukaran soal tersebut masuk ke dalam kelompok …
- Sukar
- Sedang
- Mudah
- Sangat Mudah
- Nihil
17. Terdapat KD: Menerapkan konsep pengukuran berbagai besaran dengan menggunakan satuan standar (baku). Dalam kehidupan sehari-hari banyak cara untuk mengukur panjang suatu benda, seperti menggunakan ukuran langkah, depa, dan meter. Di antara pilihan berikut yang merupakan indikator pencapaian kompetensi berpikir tingkat tinggi adalah….
- mengidentifikasi kesalahan yang mungkin terjadi dari hasil pengukuran panjang
- menjelaskan perbedaan ketepatan mengukur panjang suatu benda dengan alat ukur standar dan alat ukur tidak standar
- menjelaskan pentingnya menggunakan alat ukur standar dalam pengukuran
- menjabarkan cara menggunakan penggaris untuk mengukur panjang benda
- menyebutkan jenis-jenis alat ukur standar, besaran, dan satuan panjang
18. Pak Rudi mengajar IPA di SMP Harapan Bangsa. Di SMP tersebut terdapat kebun sekolah yang hijau, koleksi tanaman obat, wastafel tempat cuci tangan di depan setiap kelas, bak sampah, biopori untuk resapan air, serta ada rumah kaca tempat para siswa mengembangbiakkan tanaman. Pak Rudi akan mengajar IPA siswa kelas VII tentang upaya mengatasi sampah dalam kehidupan dengan Problem Based Learning. Pak Rudi berhasil dengan baik, maka langkah pertama yang harus dilakukan Pak Rudi adalah
- menugaskan siswa mengidentifikasi beragam limbah di bak sampah sekolah
- menugaskan siswa memfokuskan pada limbah kertas atau plastik di bak sampah sekolah
- menetapkan jenis produk daur ulang yang akan dibuat
- membuat jadwal alokasi waktu pembuatan produk
- mempresentasikan hasil karya daur ulang limbah
19. Dalam suatu kegiatan pengamatan lapangan, para siswa bersama guru mengamati hewan-hewan Invertebrata di tepi pantai. Guru mengajak siswa untuk mengambil sampel beberapa hewan yang tujuannya untuk dibuat awetan basah di laboratorium sekolah. Hewan-hewan itu berupa dolar pasir, bintang ular, ubur-ubur, beragam cangkang kerang, dll. Selama di lapangan, para siswa juga membawa larutan alkohol dan formalin untuk pengawetan hewan tersebut. Kembali dari pantai, sesampainya di sekolah, diketahui ubur-ubur yang dibawa itu hancur. Menurut Anda mengapa bisa terjadi demikian?
- Karena larutan alkohol yang digunakan 40%
- Karena larutan formalin yang digunakan 40%
- Karena ubur-ubur yang dibawa di dalam wadah terkena guncangan
- Karena membawa ubur-ubur harus di dalam wadah kaca
- Karena membawa ubur-ubur harus di dalam wadah plastik
20. Pak Amir sedang merancang pembelajaran pada KD. Menyelidiki pengaruh gaya terhadap gerak benda. Kegiatan pembelajaran direncanakan menggunakan pendekatan saintifik dan metode eksperimen, berikut ini yang paling tepat sebagai apersepsi adalah….
- siswa diminta untuk membaca bahan ajar materi tentang pengaruh gaya terhadap gerak benda pada berbagai literatur.
- menjelaskan pengaruh gaya terhadap gerak benda di depan kelas termasuk materi pembelajaran agar siswa menjadi tahu materi sebelum melakukan kegiatan eksperimen
- mengorientasikan siswa tentang gaya dalam kehidupan sehari-hari, kemudian melakukan tanya jawab atau curah pendapat tentang pengalaman siswa dalam kehidupan sehari-hari yang relevan
- menjelaskan prosedur eksperimen untuk menyelidiki pengaruh gaya terhadap gerak benda di sekitar.
- mendemonstrasikan hasil-hasil kerja gaya terhadap gerak benda di depan kelas, kemudian mencontohkan cara melakukan penyelidikan.
21. Perhatikan gambar organisme – organisme berikut!
Manakah organisme yang memiliki ‘buluh cambuk’ untuk pergerakannya?
- 1 dan 3
- 1 dan 5
- 2 dan 6
- 3 dan 6
- 4 dan 6
22. Lumut dan paku sama-sama memiliki spora untuk perkembangbiakannya. Dengan menggunakan kunci dikotom, kita bisa membagi kelompok tumbuhan ini menjadi dua, yaitu dengan melihat ciri ….
- bentuk sporanya
- bentuk dinding selnya
- metagenesisnya
- keberadaan kloroplasnya
- keberadaan pembuluhnya
23. Perhatikan gambar berikut!
Skema ilustrasi di atas merujuk salah satu mekanisme transfer gen secara horizontal yang dikenal dengan istilah?
- fragmentasi
- konjugasi
- transduksi
- transformasi
- konvergensi
24. Manakah di bawah ini yang merupakan urutan dari tingkat organisasi kehidupan ditinjau dari ukurannya, urut dari terkecil hingga terbesar?
- kloroplas, bakteriofage, lactobacillus, plasmodium, sel darah merah
- bakteriofage, lactobacillus, kloroplas, plasmodium, sel darah merah
- lactobacillus, plasmodium, sel darah merah, kloroplas, bakteriofage
- plasmodium, sel darah merah, bakteriofage, lactobacillus, kloroplas
- sel darah merah, plasmodium, kloroplas, bakteriofage, lactobacillus
25. Perhatikan grafik pertumbuhan tanaman sorghum di bawah ini!
Mengapa laju pertumbuhan tanaman sorghum pada 20 hari pertama cenderung lambat?
- Kelebihan nutrisi yang diberikan
- aktivitas auksin belum ada
- aktivitas imbibisi pada benih sorghum meningkat
- nutrisi bahan mineral belum tercukupi
- tanaman sorghum beradaptasi terhadap lingkungan
26. Organ X pada gambar di bawah ini merujuk pada suatu kelenjar pencernaan yang selain merupakan kelenjar yang bersifat eksokrin juga bersifat endokrin!
Adapun kelenjar X di atas sebagai kelenjar endokrin menghasilkan beberapa hormon. Berikut di bawah ini manakah fungsi hormon yang dihasilkan oleh kelenjar X tersebut di atas?
- Mengatur konsentrasi garam dalam darah
- menaikkan tekanan darah
- mempercepat denyut jantung
- mengatur sifat kelamin sekunder
- mengatur kadar gula darah
27. Mata sebagai indera penglihatan tersusun atas bagian – bagian sebagaii berikut:
- Retina.
- Vitreous humor.
- Aqueous humor.
- Kornea.
- Lensa.
- Pupil.
Cahaya yang ditangkap mata berturut-turut akan melalui …
- 1-6-4-3-5-2
- 2-5-4-3-6-1
- 3-4-5-6-1-2
- 4-3-6-5-2-1
- 4-2-6-5-3-1
28. Di bawah ini merupakan beberapa kelenjar penghasil hormon dalam tubuh manusia:
- Hipofisis.
- Tiroid.
- Adrenalin.
- Pankreas.
Adapun kelenjar yang terletak di dasar otak dan kelenjar yang menghasilkan hormon yang mengatur ritme atau laju metabolisme tubuh secara berurutan, yaitu …
- 1 dan 2
- 1 dan 3
- 2 dan 3
- 2 dan 4
- 3 dan 4
29. Di bawah ini merupakan skema produksi urin pada tubuh manusia!
Proses yang terjadi pada nomor 3 dan filtrat X secara berurutan adalah?
- augmentasi dan urin sesungguhnya
- filtrasi dan urin sekunder
- augmentasi dan urin primer
- reabsorbsi dan urin primer
- difusi dan urin sekunder
30. Di bawah ini merupakan skema gambar dari sel tumbuhan.
Manakah pernyataan yang tepat di bawah ini terkait skema gambar di atas?
- Ketiga pernyataan semuanya benar
- Organel A berfungsi untuk menyintesis glukosa
- Organel C berfungsi dalam proses asimilasi karbon
- Organel B berfungsi dalam menyintesis energi berupa ATP
- Organel A dan B berfungsi untuk proses mutasi
31. Pada tanaman jeruk keprok Medan, rasa manis (M) dominan terhadap asam (m) dan pohon tinggi (T) dominan terhadap rendah (t). Jika tanaman galur murni rasa manis pohon rendah dikawinkan dengan galur murni rasa asam pohon tinggi dan turunannya (F1) dikawinkan dengan sesamanya, persentase tanaman jeruk keprok Medan rasa manis pohon rendah F2 adalah ….
- 10%
- 12,5%
- 18,75%
- 56,25%
- 6,25%
32. Proses evolusi di alam dimungkinkan karena adanya rekombinasi. Adapun yang dimaksud dengan rekombinasi adalah?
- perubahan susunan gen atau kromosom
- pemilihan individu-individu yang adaptif
- penggabungan gen-gen hingga diperoleh ciri baru
- perpindahan anggota populasi keluar habitatnya
- fragmentasi gen sehingga diperoleh unit terkecil
33. Sel-sel yang diperoleh dengan cara peleburan dua tipe sel somatik hasil isolasi dari jaringan yang berbeda menjadi satu sel tunggal disebut ….
- hibridoma
- poliploid
- zigot
- klon
- embrio
34. Teknologi Invitro Fertilization (IVF) atau sering disebut juga dengan teknologi bayi tabung dapat membantu dalam menyelesaikan menyelesaikan masalah untuk pasangan suami istri yang sulit untuk memiliki keturunan atau anak. Adapun mekanisme umum atau prinsip dari pada teknik bayi?
- menggunakan rahim pinjaman untuk tumbuh dan perkembangan jabang bayi
- menggunakan tabung atau in vitro dalam tumbuh dan perkembangan janin
- mempertemukan sel telur dan sel sperma di luar tubuh atau secara in vitro
- menyuntikkan sel sperma yang fertil ke dalam organ seksual dari calon penerima
- Tidak ada pilihan yang tepat
35. Bangsa serangga memiliki eksoskeleton atau rangka luar tubuh. Hal ini dapat dianalogikan seperti serangga menggunakan baju besi, ketika tubuh serangga mengalami perbesaran akibat pertumbuhan, maka kulit serangga atau baju besi tersebut perlu digantikan dengan yang baru. Adapun regulasi penggantian kulit pada insekta (serangga) diperankan oleh hormon?
- Spora
- Juvenil
- Epifisis
- Feromon
- Ekdison
36. Pada dekarboksilasi oksidatif molekul piruvat yang dihasilkan oleh pemecahan glukosa akan diubah menjadi?
- glukosa 6 fosfat
- oksaloasetat
- asetil Ko-A
- asetil Ko-B
- fruktosa 6 fosfat
37. Tahun 2020 ini ditandai dengan suatu pandemic yaitu covid 19. Diketahui bahwa agen patologis penyebab penyakit covid 19 merupakan partikel virus. Virus merupakan suatu entitas yang unik dikarenakan menjadi bahan perdebatan di kalangan ahli taksonomi, apakah virus dapat digolongkan ke dalam makhluk hidup atau tidak. Adapun daripada ciri dari virus yang memiliki kesamaan dengan makhluk hidup pada umumnya yaitu?
- dapat berpropagasi
- dapat dikristalisasi
- dapat bermetabolisme mandiri
- dapat menginfeksi dan menyebabkan penyakit
- dapat termutasi
38. Bakteri merupakan makhluk hidup uniseluler yang pada umumnya hidup di tempat dengan kadar air tinggi untuk menghindarkan dari dehidrasi. Pada lingkungan habitat yang kaya akan air memungkinkan bakteri untuk melakukan lokomosi atau pergerakan. Bagian dari pada struktur sel bakteri yang membantu dalam proses lokomosi yaitu?
- Fimbrae
- Flagela
- Kapsul
- Endospora
- Fragmen
39. Enzim merupakan biomolekul yang berperan sebagai biokatalisator atau mempercepat laju reaksi kimia di dalam sel. Bagian dari struktur enzim yang berupa protein yang belum diaktivasi dikenal dengan istilah?
- Apoenzim
- Betaenzim
- Koenzim
- Holoenzim
- Kofaktor
40. Proses fotosintesis dibagi menjadi dua tahapan utama yaitu reaksi terang dan siklus Calvin. Reaksi terang terjadi tumpukan tilakoid atau granum. energi cahaya akan diubah menjadi energi kimia. Berikut manakah di bawah ini yang merupakan produk dari proses reaksi terang fotosintesis?
- NADPH2, ATP, dan glukosa
- NADPH2, oksigen, dan ADP
- NADPH2, ATP, dan oksigen
- ADP, NADPH2, dan karbon dioksida
- ADP, NADPH2, dan metana
41. Proses pembelahan sel pada organisme eukariotik dapat digolongkan menjadi dua jenis yaitu meiosis dan mitosis. Manakah di bawah ini yang tergolong sebagai proses meiosis?
- Spermatogenesis
- Fertilisasi
- Embriogenesis
- Peremajaan kulit
- difusi
42. Perhatikan skema mengenai sistem pernapasan di bawah ini!
Berdasarkan skema di atas bagian yang menunjukkan tenggorokan, alveolus, dan diafragma secara berurutan oleh huruf – huruf….
- A, F, E
- B, G, H
- C, D, A
- D, F, H
- A, H, D
43. Perhatikanlah gambar mengenai organ indera pendengaran pada manusia di bawah ini.
Manakah pilihan pernyataan berikut di bawah ini yang benar sesuai gambar di atas?
- Tulang sanggurdi bersentuhan dengan membran timpani dan tulang landasan.
- Tulang sanggurdi bersentuhan dengan tulang martil dan tulang landasan.
- Tulang sanggurdi bersentuhan dengan tulang martil dan jendela oval.
- Tulang sanggurdi bersentuhan dengan tulang landasan dan jendela oval.
- Tulang sanggurdi bersentuhan dengan gendang telinga dan tulang martil.
44. Perhatikanlah pernyataan di bawah ini terkait sistem imun.
- Sistem imun bawaan melibatkan sel darah putih seperti makrofag dan neutrophil.
- Sistem imun bawaan memiliki spesifitas yang tinggi.
- Orang yang pernah terserang cacar dan sembuh dikategorikan ke dalam imunitas aktif alami.
- Pemberian vaksin campak pada balita akan menciptakan imunitas pasif buatan.
Pernyataan yang benar terkait sistem imunitas pada manusia, yaitu nomor….
- 1 dan 2 saja
- 2 dan 3 saja
- 3 dan 4 saja
- 1, 2, dan 3 saja
- 4 saja
45. Cacing merupakan kelompok hewan invertebrata yang sangat tinggi biodiversitasnya. pada umumnya kita mengenal cacing sebagai hewan yang bersifat parasitik. Pada kehidupan sehari-hari kita sering menemukan anak kecil yang cacingan dikarenakan menggaruk-garuk pantat terutama bagian anusnya. Fenomena tersebut dikenal dengan istilah autoinfeksi. Ketika balita secara tidak sadar menggaruk-garuk pantatnya dan kemudian memasukkan jari yang digunakan untuk menggaruk-garuk pantat tersebut maka akan terjadi infeksi daripada telur-telur cacing. Adapun jenis cacing yang memiliki siklus hidup melalui tahapan autoinfeksi yang sering dikenal sebagai cacing kremi memiliki nama ilmiah yaitu?
- Ascaris lumbricoides
- Taenia saginata
- Taenia lumbricoides
- Oxyuris vermicularis
- Fasciola hepatica
46. Manakah di antara pernyataan-pernyataan berikut di bawah ini ini yang benar mengenai gangguan pada sistem pencernaan?
- Diare, disebabkan oleh produksi asam lambung yang berlebihan.
- Gastritis, merupakan peradangan pada usus.
- Konstipasi, pada umumnya disebabkan kurangnya asupan makanan berserat tinggi.
- Ulkus pada lambung pada umumnya disebabkan oleh pola waktu makan yang tidak teratur.
- Tidak ada jawaban yang tepat
47. Kelenjar hipofisis bagian posterior menghasilkan hormon antidiuretik yang berfungsi dalam?
- mengatur produksi urine
- mengatur produksi ASI
- mengendalikan kontraksi otot pada dinding rahim
- mengatur reabsorpsi air dari tubulus nefron
- mengendalikan siklus menstruasi
48. Sistem pertahanan tubuh mampu membedakan setiap benda asing yang masuk ke dalam tubuh. Adapun karakteristik tersebut di atas terkait respons kekebalan tubuh merujuk pada sifat?
- memiliki memori atau daya ingat
- memiliki spesifitas atau kekhususan
- diapedesis
- fagositosis
- depedensi
49. Seorang perempuan normal yang ayahnya buta warna menikah dengan lelaki normal. Adapun peluang anak perempuannya….?
- 25% buta warna dan 75% normal
- 50% buta warna dan 50% normal
- 50% buta warna dan 50% normal karier
- 50% normal dan 50% normal karier
- seluruhnya normal carrier
50. Pencemaran badan perairan yang disebabkan pengayaan oleh limbah organik terutama yang kaya akan senyawa fosfat seperti limbah rumah tangga, dikenal dengan istilah?
- Eutrofikasi
- Biomagnifikasi
- Hujan asam
- Erosi
- Deposisi
Untuk Bahan Referensi, Silahkan Diunduh :
KUNCI JAWABAN
LATIHAN SOAL KOMPETENSI TEKNIS PPPK GURU BIOLOGI
No. | Kunci | No. | Kunci | No. | Kunci | No. | Kunci | No. | Kunci |
1 | D | 11 | B | 21 | B | 31 | C | 41 | A |
2 | A | 12 | D | 22 | E | 32 | A | 42 | B |
3 | A | 13 | C | 23 | D | 33 | A | 43 | D |
4 | D | 14 | A | 24 | B | 34 | C | 44 | D |
5 | C | 15 | B | 25 | E | 35 | E | 45 | D |
6 | E | 16 | A | 26 | E | 36 | C | 46 | C |
7 | D | 17 | D | 27 | D | 37 | A | 47 | D |
8 | C | 18 | A | 28 | A | 38 | B | 48 | B |
9 | D | 19 | B | 29 | C | 39 | A | 49 | D |
10 | B | 20 | C | 30 | C | 40 | C | 50 | A |
Posting Komentar
Posting Komentar