Puisi Cinta Islami Tentang Pernikahan Sederhana yang Romantis menyentuh Hati

Posting Komentar

Berikut ini adalah puisi cinta islami tentang pernikahan, bagaimana kata kata islami dalam bait puisi islam yang dipublikasikan blog puisi kali ini.

ntuk lebih jelasnya cerita puisi islami yang bercerita tentang pernikahan romantis, disimak saja berikut ini puisi tentang pernikahan.

PUISI KUPINANG KAU DENGAN NAMANYAOleh : Dang Rajo

Benang-benang cinta
Kurajut dengan jarum asmara
Mengikat gejolak rasa
Nan suci tanpa noda

Kekasih pujaan hati
Harapku akan abadi
Bersatu kita dalam janji
Allah ta’ala sebagai saksi

Kupinang engkau dengan asmaNya
Semoga diridhoi segala cita
Mengikut sunnah Rasul mulia
Membina mahligai rumah tangga

Payakumbuh, 3 Maret 2017

PUISI AKU DAN PEBRUARIKarya : Ining Rustini

Bulan yang terlihat ramah
Diantara hari-hari yang Indah
Saat terucap ikrar sumpah
Dengan hati penuh pasrah

Di sana dua hati berjanji
Dengan harapan penuh pasti
Aku dan Pebruari sebagai saksi
Menjaga amanat ketetapan niat diri

Hanya menanti ridomu yang bersifat Rahman
Ketetapan dan keputusan
Ikatan pernikahan jadi tujuan
Menjadikan berkah di masa depan

KSA, 1 Maret 2017

Demikianlah tentang Puisi Cinta Islami Tentang Pernikahan, baca juga cerita Islam dalam bentuk puisi pernikahan romantis atau puisi puisi cinta kata romantis yang telah diterbitkan Katabijake.com sebelumnya

Semoga Puisi Cinta Islami Tentang Pernikahan dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulis puisi undangan pernikahan atau puisi pernikahan sederhana.

Materi Sekolah Lengkap


Materi Kelas 4


Materi Kurikulum Merdeka Kelas 7


PTS 12 2023


CP


Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter

Iklan