Puisi Korupsi Neraka - Oleh Siamir Marulafau

Posting Komentar

Berikut ini adalah puisi berjudul korupsi neraka, bagaimana cerita puisi tentang korupsi dalam bait puisi korupsi yang dipublikasikan blog puisi kali ini.

Untuk lebih jelasnya tentang cerita puisi korupsi atau puisi tentang koruptor, disimak saja berikut ini puisi korupsi neraka.

PUISI: KORUPSI NERAKA Oleh :siamir marulafau

lembaran kertas bergambar
tegiur nilai amat menentukan,posisi
terabaikan seiring iman tipis diri
terkendalikan tidak

penyesalan berguna tidak
janji sumpah jabatan objek semata
rakyat menderita sudah
korupsi neraka membawa bencana
negara terabaikan,di mana dunia tersenyum
konon harga diri tak kunjung mulia

lembaran kertas bergambar mata uang
nilai tak terhingga menggiurkan
hati manusia karena kebutuhan seiring
sumpah diabaikan moral disepelekan
mau ke mana manusia?harga diri persoalan
belaka hasrat manusia tergapai sudah

korupsi neraka kemunafikan bertaburan
bagaikan lebah merancang rumah
siang malam terpikirkan korupsi harus
dihapuskan pelakunya ditindak

korupsi neraka dunia mengalir dari
zaman kezaman bagaikan air sumur
mengalir terhenti tidak, pelakunya dihukum
setimpal tiang gantungan menantikan

aku ini koruptor tersenyum
wajah tertutup, mau apa kalian?
sumpahku ditelan sinar bercahaya tidak
asalkan pribadi hasrat tergapai sudah
neraka soal belaka

Demikianlah tentang Puisi Korupsi Neraka, baca juga kumpulan puisi korupsi dan puisi tentang koruptor 4 bait yang telah diterbitkan Katabijake.com sebelumnya

Semoga Puisi Korupsi Neraka dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulis puisi tajam untuk para koruptor, dan pusi Sang Koruptor.

Materi Sekolah Lengkap


Materi Kelas 4


Materi Kurikulum Merdeka Kelas 7


PTS 12 2023


CP


Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter

Iklan