Puisi Rindu | Rinai Di Ruang Rindu

Posting Komentar

Puisi tentang rindu yang berisikan puisi rindu masa itu dan puisi rinai di ruang rindu.

Bagaimana kata kata rindu dalam bait puisi rindu yang dipublikasikan blog puisi kali ini.

Untuk lebih jelasnya cerita rindu dalam bait-bait puisi disimak saja dua puisi rindu dibawah ini.

PUISI RINAI DI RUANG RINDUOleh: NINA MELINA

Aku telah lupa bilangan yang tentu
Berapa kali sudah kuucap namamu dalam debar rindu
Yang kutitipkan pada lembaran dedaunan
Yang kini gugur layu berserakan

Hingga akhirnya aku mengusap dada dan air mata
Di saat angin utara mengabarkan
Tak jua engkau ia temukan
Pada setiap jejak kenangan

Kubisikkan asa pada jiwa
Masih ada harap yang tertunda
Yang terhalang oleh jarak dan waktu
yang membekukan rinduku dan rindumu

Kutata kembang dalam jambangan penantian
Berharap pijar mentari memendar di wajah kurindukan
Kembali saling mengisi sela jemari
Bersama kita arungi titian hari

Brastagi, kota sejuk
28 April 2018

PUISI RINDU MASA ITUOleh: Baridin

kala kebersamaan nan indah masih begitu utuh.
disuasana permai desaku.

bocah bocah kecil berlarian dipematang sawah .
tawa renyah pecah lepas tanpa dusta.

kaki kaki telʌnjang itu menari riang berdansa dengan rumput rumput basah.
kicau burung bak melodi alam yang mengiringi..

tiada beda …
tiada dusta …
mereka hanya ingin bahagia..

Demikianlah tentang Puisi Rindu dan puisi Rinai Di Ruang Rindu, baca juga puisi tentang rindu dan puisi kerinduan cinta atau puisi puisi cinta kata romantis yang telah diterbitkan Katabijake.com sebelumnya

Semoga Puisi Rindu | Rinai Di Ruang Rindu dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulis puisi tentang rindu yang menyentuh dihati atau puisi kerinduan mendalam

Materi Sekolah Lengkap


Materi Kelas 4


Materi Kurikulum Merdeka Kelas 7


PTS 12 2023


CP


Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter

Iklan