Kumpulan Puisi Cinta dan Rindu Kepada Kekasih hati dan Seorang Ibu

Posting Komentar

Kumpulan puisi cinta dan rindu kepada kekasih dan seorang Ibu, Bagaimana kata puisi tentang cinta dan cerita puisi rindu dalam bait puisi kekasih dan tentang seorang ibu.

Untuk lebih jelasnya puisi tentang cinta , puisi rindu puisi seorang Ibu dalam bait puisi yang dipublikasikan blog puisi kali ini.

Disimak saja berikut ini kumpulan puisi cinta dan rindu kepada kekasih dan seorang Ibu.

PUISI SEBATAS RINDUKarya : Dzee Ariestyaone Ariestyaone

Kau masuk lagi ke dalam hatiku
Ruangnya masih sama
Tidak ada yang aku ubah
Deretan syairmu masih tertata rapi diantara catatan usangku

Kau berjalan
Memperhatikan setiap sudutnya
Kau duduk di tempat kita pernah mencumbui waktu
Kau lihat ranting-ranting kerinduan berserakan diatas kursi peraduan malam kita

Kau hanya tersenyum
Menatapku dengan binar indah matamu
Aku masih sama seperti yang dulu
Masih terpaku kala sorot mata itu memandang ke arahku

Kau mendekapku erat dan berbisik
Suaramu masih sama
Masih manja seperti pertama kali aku mendengarnya
Lambat laun kau lepaskan pelukanmu dan kau kembali meninggalkanku sendiri

PUISI PERMATA CINTAKarya: Bi Yang Lana

Ketika senja berlari ke dalam dekapan malam
Tinggalkan rona-rona jingga di mayapada
Tak ada yang paling rindu
Selain daun kepada semilir

Dihembuskannya napas-napas cinta
Bersama aroma petrichor
Kala rinai menindih debu

Duhai sejiwaku
Jika malam ini engkau datang
Maka temukan permata cinta di hati ibuku
Sematkan pada dua bola matamu

Agar aku senantiasa dapat memetiknya dengan kelembutan bibirku
Dan, kupersembahkan kembali untukmu

Sorohdoyong, 24 Desember 2017

PUISI BERSATUNYA HATIOleh: Riami

Hatiku bergetar halus
Ketika senyummu menyentuh jiwaku yang terdalam
Kau genggam langkahku
Menuju kursi cinta yang indah penuh wangi bunga

Dalam gelora rasa ada restu ibu
Di pangkuan cintaku dan cintamu
Aku merengkuh kasihmu dalam tangan lembut perempuan penuh aroma wangi doa

Sekarang ibuku adalah ibumu
Ibumu adalah ibuku
Bersatu sujud dalam dekap rindu

Kekasih
Kuharap ini tak berakhir
Sampai ajal memisahkan detakku atau detakmu
Ketika fajar cinta mengukir indah di istana kasih

Satu meja penuh debar gemuruh
Cinta, takut, penuh haru jadi satu
Dalam rasa menu malam ini
Dalam remang cahaya penuh kasih

Ria, 23 Desember 2017

Demikianlah tentang kumpulan puisi cinta dan rindu kepada kekasih dan seorang Ibu, baca juga puisi cinta singkat dan puisi rindu singkat atau puisi cinta kata romantis yang telah diterbitkan Katabijake.com sebelumnya

Semoga kumpulan puisi cinta dan rindu kepada kekasih dan seorang Ibu dapat menghibur dan menginspirasi untuk menulis puisi ibu dan puisi puisi tentang rindu yang terpendam

Materi Sekolah Lengkap


Materi Kelas 4


Materi Kurikulum Merdeka Kelas 7


PTS 12 2023


CP


Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter

Iklan