Berikut ini Soal Essay PAI Kelas 8 Bab 3 Mengutamakan Kejujuran dan Menegakkan Keadilan lengkap dengan Kunci Jawaban.
Kerjakan Soal-Soal berikut ini!
1. Sebutkan akibat dari ketidakjujuran !
Sebutkan berbagai akibat atau dampak negatif dari perbuatan tidak jujur!
Berbagai akibat negatif dari perbuatan tidak jujur yang dapat kita dan orang lain rasakan, antara lain :
- Menjadikan diri tidak tenang dan senantiasa was-was karena takut kebohongannya terbongkar.
- Dijauhi orang-orang disekitar kita karena hilangnya rasa kepercayaan mereka terhadap kita.
- Mendatangkan keburukan-keburukan yang banyak baik bagi diri sendiri dan orang lain.
- Menjadi pribadi yang suka berkhianat dan berbohong.
- Menjadi manusia yang senantiasa terkena dosa-dosa.
2. Jelaskan pengertian adil ?
Pengertian adil, adil berasal dari bahasa arab adlun yang artinya seimbang atau sama.
Pengertian adil menurut bahasa :
Adil berasal dari bahasa arab adlun yang artinya seimbang atau sama.
Pengertian adil menurut istilah :
Adil berarti tidak berat sebelah , atau meletakkan sesuatu sesuai dengan kadarnya , tidak memihak pada salah satu , memberikan sesuatu sesuai dengan apa yang telah diperbuat.
3. Jelaskan cara menerapkan kejujuran di sekolah ?
Ada banyak cara menerapkan kejujuran di sekolah, contohnya sebagai berikut:
- Mengerjakan PR secara mandiri dan tidak menyontek
- Tidak berbuat curang ketika ujian
- Mengembalikan buku di perpustakaan
- Membayarkan uang iuran dengan nominal sesuai yang diminta kepada orang tua
- Tidak bolos sebab ini adalah bentuk kebohongan kepada orang tua di rumah
4. Jelaskan kandungan QS Al-Maidah/5 ayat 8 !
“Hai orang-orang yang beriman hendaklah kamu jadi orang-orang yang selalu menegakkan (kebenaran) karena Allah, menjadi saksi dengan adil. Dan janganlah sekali-kali kebencianmu terhadap sesuatu kaum, mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. Berlaku adillah, karena adil itu lebih dekat kepada takwa. Dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.”
Kandungan ayat ini adalah perintah untuk berbuat adil kepada semua orang, baik kawan maupun lawan, baik terhadap orang-orang beriman maupun orang-orang kafir. Bersikap adil demi ALLAH walaupun keadilan itu akan merugikan diri kita. Dan untuk menerima kebenaran , walaupun datang dari orang-orang kafir dan ahli bidah. ALLAH memerintahkan untuk berbuat adil karena mengamalkan kedailan lebih dekat dengan takwa. Dan dalam takwa ada fadhilah yang besar dari ALLAH. Sungguh ALLAH maha mengetahui dan maha pembalas segala perbuatan.
5. Jelaskan cara menerapkan kejujuran di rumah ?
Contoh penerapan perilaku jujur dirumah :
- Bersikap jujur dalam memberikan uang kembalian bila diminta belanja oleh ibu kita.
- Mengakui bila merusak barang orang tua atau saudara kita.
- Tidak berbohong.
- Ijin kepada orang tua bila akan pergi keluar rumah.
- Tidak memakai barang orang lain tanpa ijin.
Posting Komentar
Posting Komentar