20 Contoh Soal Pilihan Ganda Sejarah Kelas 10 Semester 1 Part 3

Posting Komentar

20 Contoh Soal Pilihan Ganda Sejarah Kelas 10 Semester 1 Part 3

Pada postingan kali ini akan membahas tentang contoh soal uas sejarah kelas 10 semester 1 lengkap beserta jawabannya. Dimana kini kurikulum pembelajaran sudah menggunakan kurtilas ( kurikulum 2013 ).

20 soal dan jawaban sejarah untuk kelas 10 sma/k ini bisa membawa beberapa materi di antaranya sebagai berikut : 

Soal 1 - 20 Membahas materi tentang Historiografi.

Setelah sedikit penjelasan di atas, mari kita simak berikut ini merupakan 50 contoh soal pilihan ganda Sejarah untuk kelas 10 Semester 1.

Contoh Soal dan Jawaban Sejarah Kelas 10 Semester 1

Catatan : Untuk kunci jawaban sudah kami tandai dengan penebalan kalimat ( Bold ) di setiap soal.

1. Historiografi terbentuk dari kata Yunani, yaitu historia dan grafien, grafien artinya....
a. sejarah
b. tulisan
c. hiasan
d. seni
e. ulasan

2. Berikut ini faktor-faktor kelemahan dalam penulisan sejarah (historiografi), kecuali....
a. sikap pemihakan sejarawan kepada mazhab-mazhab tertentu
b. sejarawan terlalu percaya kepada penukil berita sejarah
c. kecenderungan sejarawan untuk mendekatkan diri kepada penguasa
d. sejarawan tidak mengetahui watak berbagai kondisi yang muncul dalam peradaban
e. pengetahuan sejarah yang objektif itu timbul apabila terdapat beberapa pendapat antara para sejarawan

3. Menjelaskan segi sosial dari suatu peristiwa, dalam penulisan sejarah dibutuhkan pendekatan....
a. sosiologi
b. antropologi
c. politik
d. ekonomi
e. geografi

4. Historiografi yang didominasi aspek magis religius merupakan ciri dari historiografi....
a. modern
b. nasional
c. tradisional
d. kolonial
e. masa revolusi

5. Salah satu ciri historiografi tradisional adalah regio sentrisme, artinya....
a. menonjolkan wilayah kekuasaan
b. menitikberatkan penjelasan kekuatan gaib
c. penekanan terhada ego kesukuan
d. kental dengan muatan psikologis raja
e. menitikberatkan pembahasan keluarga istana

6. Penulisan sejarah zaman Islam dikenal sebagai historiografi tradisional....
a. kuno
b. klasik
c. baru
d. Islam
e. madya

7. Penulisan sejarah kolonial sangat merugikan bangsa sebab....
a. menulis sejarah para penguasa
b. memuat perjuangan Diponegoro
c. adanya kronik dalam sejarah
d. merendahkan martabat bangsa
e. adanya tradisi yang masuk dalam sejarah

8. Penulisan sejarah dengan menggunakan pendekatan multideimensional maksudnya....
a. penulisan sejarah dunia dan nasional
b. penulisan yang Eropa sentris
c. penulisan sejarah yang bersifat subjektif
d. penulisan sejarah dengan pendekatan berbagai segi ilmu sosial
e. semua jawaban benar

9. Penulisan sejarah tradisional dimulai sejak zaman....
a. prakarsa
b. Hindu
c. Islam
d. kemerdekaan
e. modern

10. Penulis Eropa yang sangat mendetail sewaktu memaparkan sejarah Jawa bernama....
a. Van Leur
b. Valentijn
c. Van Damn
d. Thomas S. Raffles
e. De Jonge

11. Berikut ini yang bukan ciri historiografi kolonial adalah....
a. bersifat diskriminatif
b. Eropasentris
c. mengunggulkan derajat bangsa Eropa
d. ditulis dari sudut pandang kepentingan orang-orang Belanda
e. feodalistik

12. Pengarang buku berjudul “Oud en Niew Oost Indien” yang merupakan Ensiklopedia Hindia bernama....
a. Van Leur
b. Valentijn
c. Van Dam
d. Thomas S. Raffles
e. De Jonge

13. Historiografi tradisional seorang raja ditulis sebagai manusia yang memiliki kelebihan secara batiniah dianggap memiliki kekuatan gaib disebut....
a. keraton sentris
b. regio sentris
c. religio magis
d. psiko-politis
e. istana sentris

14. Berikut ini yang bukan contoh historiografi tradisional, adalah....
a. Babad Tanah Jawi
b. Carita Parahiangan
c. Sejarah Sukapura
d. Sejarah Nasional Indonesia
e. Serat Kanda

15. Berikut ini contoh historiografi kolonial adalah....
a. Pokok-pokok Perang Gerilya
b. Sekitar Perang Kemerdekaan Indonesia
c. Oud en Niew Oost Indien
d. Serangan Umum 1 Maret 1949
e. Sejarah Nasional Indonesia

16. Seminar Sejarah Nasional I pada tahun 1937 berlangsung di....
a. Bandung
b. Semarang
c. Yogyakarta
d. Surabaya
e. Jakarta

17. Dalam historiografi tradisional kedudukan sentral raja menimbulkan....
a. raja sentrisme
b. regio sentrisme
c. religio sentrisme
d. etno sentrisme
e. tradisional sentrisme

18. Dalam sejarah tradisional yang terlihat lebih menonjol adalah....
a. kuat dalam genealogi daripada kronologi
b. tekanannya sebagai bahan pengajaran agama
c. adanya kingship
d. pertimbangan kosmologis lebih diutamakan daripada keterangan sebab akibat
e. semua jawaban benar

19. Penulisan sejarah yang menitikberatkan nasionalisme terjadi pada masa....
a. kolonial
b. revolusi
c. Orde Baru
d. modern
e. reformasi

20. Penulisan sejarah kolonial dimulai sejak....
a. zaman VOC
b. zaman Buddha
c. zaman Islam
d. zaman kemerdekaan
e. zaman Jepang

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter

Iklan