Soal Tentang Pengembangan Kecerdasan Majemuk + Kunci Jawaban

Posting Komentar

Kumpulan Soal PG Pengembangan Kecerdasan Majemuk


1. Penyarian buku merupakan kegiatan mengambil garis besar isi buku. Cara yang disarankan adalah ....
a. Memberi kesempatan kepada anak untuk melihat-lihat halaman dan gambar
b. berhenti sejenak ketika membacakan buku
c. Memberi kesempatan anak untuk bertanya dan memberi komentar
d. Membiarkan anak untuk merapikan dan memperbaiki buku

2. Dalam pembacaan buku intonasi yang jelas dan nada yang menarik sangat disarankan agar anak memperoleh ...
a. Penguatan auditif-musikal
b. Kemampuan sintaktik
c. Berbagai tingkatan pembacaan
d. Inventarisasi huruf

3. Melalui kegiatan curah gagasan anak diharapkan mampu mengikuti topik dan memberikan ide-idenya, tujuannya adalah ....
a. Marangsang kepekaan sturktur dan kemampuan menjalin cerita pada anak
b. Menambah kosa kata bahasa tulis anak
c. Merangsang keberanian dan kemampuan berbicara anak
d. Merangsang ide-ide anak secara lisan dan merangsang kemampuan berbicara secara gayut

4. Setiap pagi guru selalu menyapa anak dengan mengucapkan salam dan menjabat tangan anak sambil menanyakan kabar anak hari ini. Pembiasaan tersebut dilakukan guru untuk mengasah kepekaan ....
a. Mendengar
b. Menyimak
c. Pragmatik
d. Bercerita

5. Ibu Mery mendeskripsikan sebuah cerita kepada anak-anak kemudian menawarkan kepada anak-anak setiap peran untuk dimainkan oleh anak-anak. Kegiatan tersebut dilakukan bu Mery untuk mengasah kepekaan pragmatik dalam mengembangkan kemampuan ....
a. Mengingat
b. Berbicara
c. Konsentrasi
d. Bertanya

6. Pada akhir pembelajaran ibu Opi mengajak anak bermain menghitung warna biru, “ satu biru, dua biru, tiga biru, empat biru dan seterusnya sampai sepuluh biru. Anak diminta menyebutkannya dari perlahan-lahan hingga cepat hingga anak-anak salah menyebutkannya menjadi satu biru, dua biru, tiga biru hingga menjadi empat ribu, lima ribu dan ribu-ribu. Ketika menyadarinya sontak semua anak tertawa, kegiatan yang diberikan ibu Opi dilakukan untuk melatih ....
a. Kemampuan kosa-kata
b. Kemampuan menyimak
c. Kepekaan bahasa dan bunyi
d. Kepekaan pragmatik

7. Individu yang cerdas dalam interpersonal memiliki beberapa indikator kecerdasan yaitu ....
a.Mudah bersosialisasi di lembaga dan tidak takut terhadap orang baru
b. Lebih didengar oleh teman-temannya dan secara alami mengambil peran yang cukup diperhitungkan
c. Sering mengajari teman sebayanya, seperti mengajari menulis, mewarnai, menggambar
d. Lebih memilih kegiatan yang membutuhkan kerja tim

8. Fanny dan Tika sedang, bermain gelembung sabun ditaman, ketika sedang asik bermain Tika melihat ada seorang anak perempuan yang sehjak tadi melihat mereka bermain, Tika lalu bertanya kepada Fanny” sedang apa ya, sejak tadi dia melihat kita terus?, Fanny pun menjawab: mungkin ingin ikut bermain dengan kita!. Kegiatan melatih empati dan simpati tentang apa maunya ini bertujuan untuk ....
a. Mengasah kepekaan dan empati anak serta mengambangkan kemampuan menagkap maksud dan motivasi orang lain
b. Mengandaikan diri menjadi orang lain untuk melihat pikiran dan perasaan orang lain
c. Mengembangkan kemampuan bersimpati kepada sesama
d. Mengembangkan kemampuan bersimpati anak pada orang lain

9. Agar anak-anak tidak terlalu letih mengangkat air dari kolam untuk menyirami tanaman, ibu guru dapat menyiasatinya dengan selang yang terkait dari bambu, anak-anak berdiri hadap-hadapan dan memegang potongan bambu yang telah dibelah-belah, disambungkan dan diairi menganai tanaman yang akan disiram, kegiatan tersebut dilaksanakan untuk melatih ....
a. Mengorganisasi teman
b. Berbagi rasa
c. Empati dan simpati
d. Bekerjasama

10. Kemampuan menjalin kontak menunjukkan kecerdasan interpersonal yang tinggi salah satunya adalah memuji yaitu ....
a. Memberikan apresiasi berupa kata-kata terhadap orang lain untuk menimbulkan rasa senang
b. Menunjukkan sikap menghargai orang lain disekitar kita
c. Memberikan kesempatan kepada teman untuk berkarya
d. Mendorong teman agar bersemangat melakukan sesuatu

Kunci Jawaban:


1. c. Memberi kesempatan anak untuk bertanya dan memberi komentar
2. a. Penguatan auditif-musikal
3. d. Merangsang ide-ide anak secara lisan dan merangsang kemampuan berbicara secara gayut
4. a. Mendengar
5. b. Berbicara
6. c. Kepekaan bahasa dan bunyi
7. d. Lebih memilih kegiatan yang membutuhkan kerja tim
8. a. Mengasah kepekaan dan empati anak serta mengambangkan kemampuan menangkap maksud dan motivasi orang lain
9. d. Bekerjasama
10. a. Memberikan apresiasi berupa kata-kata terhadap orang lain untuk menimbulkan rasa senang

Materi Sekolah Lengkap


Materi Kelas 4


Materi Kurikulum Merdeka Kelas 7


PTS 12 2023


CP


Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter

Iklan